Blog Post
06
Manfaat Belajar Tatap Muka
- oleh Admin
- Kategori: Panduan Belajar
Di hari-hari besama pandemi COVID-19 ini ada sebuah isu ramai. Menteri Pendidikan Nasional Nadiem Makarim melemparkan sebuah wacana tentang perlunya menjadikan pembelajaan daring sebagai sesuatu yang permanen. Beliau menegaskan akan menjadikannya sebagai sesuatu yang menetap baik secara model hybrid atau campuran atau model lainnya.
Sebagai organisasi yang sudah lama aktif di bidang pendidikan, kami dari lembaga bimbingan belajar Quanta Edu menganggap bahwa model tersebut tidak bisa diterapkan. Akan banyak kerugian jika dilakukan pembelajaran daring. Banyak hal dalam diri peserta didik yang hilang termasuk pekerjaan dan pofesi di bidang pendidikan.
Adapun pembelajaran daring bisa dilakukan pada lembaga tertentu, waktu tertentu dan entitas tertentu saja. Tidak semua bisa dipukul rata.
Sebaliknya belajar dengan cara tatap muka masih menjadi pilihan utama dan sesuai dengan fitrah kemanusiaan sejak zaman dahulu. Ada banyak pelajaran di sana, seperti adab berbicara, bertingkah laku dan lain sebagainya.
Berikut manfaat belajar dengan cara tatap muka :
1. Efektif dalam belajar cara berbicara, bertingkah laku dan bergaul
2. Penyampaian materi lebih interaktif dengan berbagai bahasa tubuh dan lisan
3. Sosialisasi berjalan baik
4. Berbagai komunikasi bisa dilakukan dalam suasana interaksi antarmanusia termasuk berjejaring
5. Tidak diperlukan biaya penggunaan teknologi
6. Merupakan cara alami bagi manusia dalam berinteraksi dengan rekan sebaya dan yang lebih tua
Semoga pemerintah dalam hal ini Departemen Pendidikan Nasional lebih mampu merumuskan hal yang benar-benar diperlukan bagi kemajuan dunia pendidikan di Indonesia.
Komentar
Belum Ada Komentar